Selasa (22/10) Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang melalui Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Dedi Firman beserta jajaran mengadakan kegiatan "Immigration Goes to School" di SMKN 6 Palembang.
Dalam kegiatan ini, tim imigrasi Palembang memaparkan tentang Dokumen Perjalanan Republik Indonesia dan aplikasi M-Paspor serta informasi keimigrasian lainnya. Selain itu, Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Dedi Firman menyoroti maraknya tindak kejahatan berupa perdagangan orang dan penyelundupan manusia.
Melalui kegiatan tersebut, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang berharap dan menghimbau para siswa untuk fokus terhadap pendidikannya, mengembangkan prestasi dan selalu mendengar nasehat dari guru dan orang tua.